HUBUNGAN STATUS GIZI PADA IBU HAMIL TERHADAP KEJADIAN STUNTING PADA BAYI BARU LAHIR DI PUSKESMAS WELERI 1 KENDAL

Tyas Diyah Ayu Wulandari, Fitriani Nur Damayanti, Siti Nurjanah, Aryani Lutfitasari

Abstract


Latar Belakang : Gizi ibu hamil merupakan salah satu fokus perhatian kegiatan perbaikan gizi masyarakat karena
dampaknya yang signifikan terhadap kondisi janin yang dikandungnya. Terutama mengenai asupan energi dan
protein yang tidak mencukupi pada ibu hamil dapat menyebabkan Kurang Energi Kronis (KEK). Balita dengan
stunting termasuk masalah gizi kronik yang dapat disebabkan oleh banyak faktor seperti kondisi sosial ekonomi,
gizi ibu saat hamil, kesakitan pada bayi, dan kurangnya asupan gizi pada bayi.  Tujuan : Menganalisis  Hubungan
Status Gizi Pada Ibu Hamil Terhadap Kejadian Stunting Pada Bayi Baru Lahir di PUSKESMAS Weleri 1 Kendal.
Metode Penelitian : Penelitian ini merupakan jenis penelitian corelasi analitik dengan pendekatan retrospektif.
Populasi pada penelitian ini adalah data rekam medik bayi baru lahir dari bulan Januari 2022 –  Januari 2023 di
PUSKESMAS Weleri I kabupaten Kendal  sebanyak 78 responden.  hasil penelitian: Ibu Hamil di PUSKESMAS
Weleri 1 Kendal sebagian besar mempunyai status gizi normal sebanyak 48 responden (61,5%)  dan  mempunyai
kejadian stunting tidak stunting sebanyak 50 responden (64,1%) . Ada Hubungan Status Gizi Pada Ibu Hamil
Terhadap Kejadian Stunting Pada Bayi Baru Lahir di PUSKESMAS Weleri 1 Kendal  nilai p value sebesar 0,000
< 0,05
Kata kunci :  Status Gizi, Ibu Hamil, Kejadian Stunting

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)
Universitas Muhammadiyah Semarang
Jl. Kedungmundu Raya No. 18 Kelurahan Kedungmundu, Kecamatan Tembalang
Kota Semarang, Jawa Tengah - 50273 - ID
Telp. 024 76740294