Persentase Penurunan Kadar Gas Karbon Monoksida dengan Membran Zeolit ZSM-5 Secara Coating Berdasarkan Variasi Jenis Kasa dan Waktu Kontak

Fitri Nur Amaliyah, Ana Hidayati Mukaromah

Abstract


Pencemaran udara dari sumber transportasi di Indonesia adalah 70,50% berasal dari gas karbon monoksida. Karbon monoksida (CO) merupakan komponen gas yang beracun, emisi gas CO apabila terhirup oleh manusia
akan mengakibatkan pengikatan haemoglobin sehingga menyebabkan penghambatan suplai O dalam darah dan mengakibatkan meningkatnya resiko kematian. Oleh karena itu perlu dilakukan upaya pengendalian gas buang pada kendaraan bermotor, salah satunya dengan pemasangan catalytic converter pada saluran pembuangan gas kendaraan bermotor. Gas CO dapat diadsorpsi dengan beberapa adsorben salah satunya menggunaan zeolit ZSM-5. Membran ZSM-5 adalah suatu membran yang disintesis dari penyangga kasa AISI 316-180, 304-200, dan 304-400 yang sudah diberi perlakuan dibenamkan pada prekusor zeolit ZSM-5. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persentase penurunan kadar gas CO pada gas buang kendaraan bermotor menggunakan membran Zeolit ZSM-5 dan variasi waktu kontak. Objek penelitian ini adalah gas CO kendaraan bermotor berkecepatan 1500 rpm yang dilewatkan pada kasa membran ZSM-5 dengan variasi waktu kontak. Hasil penelitian adalah kadar gas CO awal sebesar 0,37%. Persentase penurunan kadar gas CO tertinggi yaitu 51,35% menggunakan penyangga kasa 304-400 dengan waktu kontak 30 menit. Ada pengaruh variasi jenis kasa dan waktu kontak terhadap persentase penurunan kadar gas CO.
Kata kunci: Membran ZSM-5, Penyangga kasa, waktu kontak, kadar gas CO

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.