PENGGALIAN POTENSI GALAKTAGOG HERBAL DALAM MENINGKATKAN CAPAIAN ASI EKSKLUSIF SEBAGAI INDIKATOR PRIORITAS SDGs UNTUK MEWUJUDKAN GENERASI EMAS di KOTA MATARAM

I Gusti Agung Ayu Hari Triandini, Ni Made Gita Gumangsari, I Gde Adi Suryawan Wangiyana

Abstract


Pada tahun 2030 target pembangunan pada indikator 2 SDGs Tanpa Kelaparan yaitu menghilangkan segala bentuk malnutrisi, termasuk pada tahun 2025 mencapai target yang disepakati secara internasional terkait stunting dan wasting di bawah 5 tahun, dan memenuhi kebutuhan gizi remaja perempuan, ibu hamil dan menyusui, serta lansia. Dari hasil survei nasional tahun 2015 diperoleh data bahwa Nusa Tenggara Barat adalah provinsi dengan cakupan ASI eksklusif tertinggi sebesar 70 %. Kota Mataram merupakan wilayah kabupaten kota terendah untuk capaian ASI eksklusif di Nusa Tenggara Barat yang pada tahun 2022 capaian ASI eksklusifnya mencapai 51,5%. Salah satu penyebab kegagalan pemberian ASI eksklusif adalah kurangnya produksi ASI. Galaktogog adalah substansi yang dapat meningkatkan produksi ASI, termasuk diantaranya makanan, herbal serta obat-obatan sintetik. Dilakukan survei dan wawancara dengan
alat bantu kuesioner terhadap 124 orang ibu menyusui di Kota Mataram dan literature review dari artikel ilmiah tentang galaktogog herbal yang biasa dikonsumsi masyarakat beserta khasiatnya.
Obat-obatan galaktogog sintetik diketahui telah memiliki efek samping jika dikonsumsi dalam jangka panjang. Alternatif yang relatif aman digunakan dalam menangani produksi ASI yang kurang lancar adalah dengan mengkonsumsi herbal yang mengandung galaktogog.  
Kata Kunci :  ASI eksklusif, galaktagog, herbal, SDGs, Mataram

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.