PENGARUH PENGETAHUAN, SIKAP, DAN PERILAKU PEDAGANG IKAN ASIN DI PASAR AJIBARANG TERHADAP PENGGUNAAN FORMALINSEBAGAI BAHAN PENGAWET PANGAN

Dian Anggisari, Wikanastri Hersoelistyorini, Agus Suyanto, Muhammad Yusuf

Abstract


Ikan asin berformalin masih banyak beredar di pasaran, terutama pasar tradisional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi kandungan formalin dan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi pedagang dalam penggunaan formalin serta sifat sensori ikan asin di Pasar Ajibarang. Penelitian ini menggunakan penelitian observasi dan penelitian kualitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh populasi 20 pedagang ikan asin di pasar Ajibarang. Instrumen dalam penelitian ini
menggunakan kuisioner dan uji formalin menggunakan Test Kit Formalin. Pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan uji statistik yaitu uji T dan uji F (α = 0,05). Hasil penelitian dari 20 responden memiliki pengetahuan, sikap, dan perilaku baik dengan masing-masing skor yaitu 76,9%, 79,0%, dan 85,5%. Hasil uji formalin menunjukkan bahwa 1 dari 20 sampel positif mengandung formalin. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu tidak ada hubungan secara simultan antara pengetahuan dengan sikap dan perilaku terhadap penggunaan formalin sebagai pengawet pangan
(sig. 0,304). Hasil analisis sensori pada ikan asin menggunakan uji Kruskal Wallis menunjukkan tidak ada perbedaan nyata pada warna dan tekstur antara sampel P5 (positif formalin) dan P3 (negatif formalin). Pada aroma ikan asin menunjukkan adanya perbedaaan nyata antara sampel P5 (positif formalin) dan sampel P3 (negatif formalin).
Kata kunci: : ikan asin, formalin, pengetahuan, sikap, perilaku, sensori

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.