Diversifikasi Jamur Tiram Sebagai Penyedap Rasa Alami

Yunan Kholifatuddin Syadi, Erma Handarsari, Triyono Triyono

Abstract


Jamur Tiram merupakan salah satu pangan lokal yang produk unggulan di kecamatan Jambu, kabupaten Semarang. Kondisi Saat ini petani jamur tiram menjual dalam kondisi segar atau belum mengalami pengolahan
lebih lanjut menjadi produk olahan (diversifikasi). Akibatnya bahan mudah mengalami penurunan mutu dan saat over produksi jamur harganya menjadi rendah. Jamur Tiram dapat digunakan sebagai alternatif bahan penyedap makanan karena mengandung protein tinggi dan memiliki peluang pengembangan pasar yang besar karena masyarakat mulai memilih penyedap rasa yang relatif lebih aman bagi kesehatan.Tujuan dari kegiatan pengabdian ini adalah melakukan diversifikasi jamur Tiram sebagai bahan penyedap alami sehingga dapat meningkatkan nilai ekonomi dan menambah pendapatan bagi UKM jamur Tiram di desa Kebondalem. Tahap kegiatan yang dilakukan untuk diversifikasi jamur Tiram menjadi penyedap alami meliputi sosialisasi tentang teknologi pengolahan jamur tiram, pelatihan pengolahan jamur tiram menjadi penyedap alami dan pelatihan pemasaran, produksi penyedap alami. Hasil Pengabdian menunjukkan peningkatan pengetahuan dan
ketrampilan ibu-ibu kelompok petani Jamur Tiram dalam melakukan pengolahan jamur Tiram dan sudah mulai melakukan tahap produksi penyedap rasa dari jamur Tiram.

Kata kunci: Diversifikasi, penyedap rasa, jamur tiram

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.